KOMITMEN WUJUDKAN KOTA PALU SEBAGAI KOTA RAMAH ANAK, LPKA PALU KEMBALI DISAMBANGI DP3A

/ Kamis, 04 Mei 2023 / 15.23
TOPINFORMASI.COM,PALU_Wujudkan sinergitas bersama, Lambaga Pembinaan Khuus Anak (LPKA) Kelas II Palu kembali disambangi kunjungan dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Palu pagi ini, Kamis,(4/5).

Kunjungan tersebut disambut langsung dengan hangat oleh Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, di ruangan kerja Kepala LPKA Palu.

Kunjungan DP3A Kota Palu ke LPKA Palu pada kali ini bertujuan untuk mengambil sejumlah data terkait sarana dan prasaran (sapras) LPKA Palu yang dimiliki dan digunakan para anak binaan, yang nantinya akan dijadikan data dukung dalam mewujudkan target Kota Palu sebagai kota yang layak dan ramah anak.

“Sebagai wujud sinergitas bersama antara LPKA Palu dengan Pemkot Palu untuk bersama-sama menjadikan kota Palu ini sebagai kota yang ramah dan layak anak, sudah sepastinya kami mendukung penuh setiap langkah yang dilakukan pemkot palu untuk mewujudkan tujuan tersebut, semua data dukung yang dibutuhkan ibu-ibu sekalian,  kami siap memberikannya,” tutur Revanda.

Sementara itu, Kepala Seksi Kesehatan Dasar dan Kesejahteraan DP3A Kota Palu, Ratna mengaku senang dengan komitmen LPKA Palu dalam mendukung pemenuhan hak-hak pada setiap anak di LPKA, menurutnya pemberian fasilitas bagi anak-anak binaan di LPKA Palu sudah sangat baik dilakukan serta telah sesuai prosedur.
“Hingga saat ini kami bangga bisa bekerjasama dengan LPKA Palu mewujudkan kota Palu yang ramah anak, karena dalam teknisnya LPKA Palu selalu intens memfasilitasi setiap kegiatan terkait anak khususnya anak-anak binaan di LPKA,” ungkapnya.

Kegiatan ini pun berlangsung tertib dan tentram dengan diselingi beberapa diskusi terkait hak-hak anak antara Kepala LPKA Palu bersama tim DP3A Kota Palu. (ant)
HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini