JAGA KEHORMATAN INSTITUSI, LPKA PALU IKUTI ARAHAN KEPALA KANTOR WILAYAH KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

/ Senin, 08 Mei 2023 / 20.07
TOPINFORMASI.COM,PALU_Untuk menjaga marwah serta nama baik Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia dimata masyarakat, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu ikuti pengarahan oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Tengah, Senin,(8/5) pagi.
Arahan tersebut berisikan amanat dan instruksi dari Sekretaris Jenderal (Sekjend) Kemenkumham RI terkait target kinerja dan kedisiplinan pegawai untuk mejaga kehormatan institusi kementerian di masyarakat.
Berlangsung secara virtual meeting di ruangan tata usaha LPKA Palu, Pengarahan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir, yang di dampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro.
Dalam arahannya, Budi, menyampaikan agar selalu berhati-hati dalam melakukan setiap tindakan, karena sebagai seorang Aparatur Sipil Negera (ASN) setiap tindakan walaupun kecil dapat dinilai oleh masyarakat. Dirinya juga menyebutkan tidak akan ada belas kasihan untuk setiap pegawai yang didapati melakukan peyimpangan atau pelanggaran etik merusak nama baik institusi.
“Sekali lagi saya sampaikan, ini juga sudah mejadi instruksi dari sekjend, di mohon untuk setiap pegawai di satker manapun itu, yang masih dibawah naungan Kementerian Hukum dan HAM RI agar berhati-hati dalam betindak karena setiap tindakan kecil pun masyarakat dapat menafsirkan itu, jaga integritas sebaik mungkin, kurangi gaya gidup hedon, jangan sampai nama institusi kita jelek,” jelasnya.
“Kemudian untuk para Ka.UPT masing-masing agar bertindak tegas, tidak ada belas kasihan untuk pegawai-pegawai yang melakukan penyimpangan, tindak tegas jika ditemukan, ini arahan dari saya,” tambah Budi dengan tegas.
Mendengarkan arahan tersebut, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, berpesan kepada seluruh jajarannya agar mematuhi dengan penuh arahan Kepala kantor Wilayah.
“Untuk seluruh pejabat struktural mohon di didengar baik-baik arahan ini, sampaikan keseluruh staf-stafnya sampai ke petugas jaga tanpa terkecuali,” pesannya
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Pajabat struktural LPKA beserta para staf.
Selain itu, dalam kegiatan ini juga disampaikan progres untuk target kinerja tahun 2023 oleh Kakanwil agar dilkasanakan sesuai dengan kalender kerja yang telah di tetapkan oleh UPT masing-masing. (ant)
HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini