JUMAT PERTAMA DI BULAN RAMADHAN, ANAK BINAAN LPKA PALU PERKAYA FIQIH BERSAMA MAJELIS TA’LIM AL-MUNAWARRAH POMBEWE

/ Jumat, 24 Maret 2023 / 14.35
TOPINFORMASI.COM,PALU_Pada Jumat pertama di bulan Suci Ramadhan, Anak Binaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu perkaya pengetahuan ilmu fiqih bersama para Da’i dari Majelis Ta’lim Masjid Jami Al-Munawarrah Pombewe, Sigi Biromaru, Jum’at (24/3) pagi.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberi pengetahuan terkait ilmu fiqih kepada para anak binaan serta mengisi hari-hari mereka dengan pembelajaran positif selama bulan Ramadhan.
 
Adapun ilmu fiqih yang diajarkan kepada para anak binaan tersebut adalah fiqih Adab-adab dalam Istinja sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad SAW.

Berlangsung di Musholla LPKA Kelas II Palu, dalam materinya, Muhammad Abdillah, selaku Da’i dari Majelis Ta’lim Al-Munawarrah menjelaskan, ada beberpa adab yang perlu kita perhatikan ketika hendak beristinja mulai dari doa hingga tata cara membersihkan kotorannya.

Istinja sendiri merupakan kegiatan membersihkan kotoran yang keluar dari saluran kemih dan anus seperti buang air besar, buang air kecil, dan juga mani ketika mimpi basah.

“Sesuai dengan Syariat dan tuntunan Rasulullah, ada beberpa adab yang perlu untuk kita perhatikan ketika beristinja atau membersihkan diri dari najis dan kotoran, diantaranya berdoa sebelum masuk ke kamar mandi, mendahulukan kaki sebelah kiri ketika masuk, membuang air atau kotoran di lubang yang disediakan bukan di dinding, berjongkok tidak berdiri, sampai berdoa ketika telah selesai dan keluar dari Kamar mandi,” jelasnya.

Mengawasi langsung jalannya kegiatan tersebut, Staf Pembinaan, Rizki Fandu menyebutkan bahwa pembelajaran fiqih ini bisa menjadi salah satu program kerja yang bagu bagi LPKA Palu dalam memaksimalakan pembinaan selama bulan Ramadhan.

“Kegiatan seperti Majelis Ta’lim ini dapat menjadi program yang baik untuk kita guna memberi pembinaan yang pas untuk para anak binaan selama bulan suci Ramadhan, tentunya setelah ini kami akan berkoordinasi lebih lanjut dengan pihak terkait agar kegiatan ta’lim ini dapat terus berjalan,” ungkap Fandu.

Selain adab-adab beristinja, para anak binaan juga diajarkan tata cara beristinja serta media-media yang dapat digunakan untuk istinja seperti air, batu, dan alat lainnya. (ant)
HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini