LPKA PALU GELAR FMD DAN FAMILY GATHERING

/ Rabu, 21 September 2022 / 08.23
PALU_TOPINFORMASI.COM,Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu gelar giat Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) serta Family Gathering, Selasa, (20/9), di Pantai Kura-kura Beach Boneoge Club, Kabupaten Donggala.
“Kali ini kami laksanakan program FMD kepada pegawai-pegawai kami yang bekerja sama dengan Kepolisian Resort (Polres) Donggala yang berisikan kegiatan-kegiatan pembinaan dasar, kita semua berharap agar menghasilkan rasa percaya diri, kebersamaan dan disiplin dalam setiap diri pegawai. Kami pun turut menghiasi momentum ini dengan mengadakan Family Gathering yang dihadiri oleh seluruh pegawai beserta ibu-ibu Dharma Wanita, kita ingin mempererat kekeluargaan dan kebersamaan kita,” jelas Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun.

Sementara itu, Ismail selaku perwakilan Polres Donggala yang merupakan pamong dalam kegiatan FMD tersebut, mengaku terkesan dengan antusias yang dimiliki oleh setiap pegawai LPKA Palu.
“Kami sangat mengapresiasi atas semangat yang ditunjukkan oleh seluruh peserta FMD, semoga menghasilkan rasa tanggung jawab yang makin baik didalam diri mereka semua,” ungkap Ismail yang merupakan personil Pembinaan Masyarakat.
Seusai mengikuti pembinaan dasar FMD, seluruh pegawai bersama seluruh keluarga serta seluruh Mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Islam (UIN) Datokarama Palu melanjutkan kegiatan dengan mengikuti rangkaian kegiatan permainan yang menambah keseruan kegiatan Family Gathering yang berlangsung sejak pagi hingga sore hari.
“Kalau tadi mereka kami arahkan untuk memupuk rasa kepercayaan diri dan kedisiplinan, saat ini kami ingin semua pegawai dapat menciptakan Harmonisasi bersama lewat permainan-permainan yang begitu atraktif,” ujar Revanda.
Merasa senang, salah seorang pegawai pun mengharapkan agar seusai kegiatan tersebut, seluruh pegawai dapat lebih memiliki kebersamaan dan persatuan yang lebih erat untuk meningkatkan kinerja dan keberhasilan bersama.
“Memanglah benar, kita mesti memiliki waktu untuk mengikuti hal-hal semacam ini yang pastinya akan berdampak pada peningkatan kinerja kita bersama,” kata Ray Kruyt selaku staf Registrasi LPKA Palu. (asr)
HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini