DUKUNG PROGRAM GEMAR MEMBACA, LPKA PALU TERIMA PENGHARGAAN DARI DISPUSARDA SULAWESI TENGAH

/ Jumat, 23 September 2022 / 15.03
PALU_TOPINFORMASI.COM,Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu terima penghargaan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusarda) Provinsi Sulawesi Tengah, Jum’at, (23/9), penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kepala Dinas Dispusarda, I Nyoman Sriadijaya di Ruangan Kerjanya, seusai menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS).
“Penghargaan kami berikan atas segala upaya baik yang telah diberikan LPKA Palu untuk menumbuhkan Literasi dan Budaya Gemar Membaca dengan pengembangaan dan pendayagunaan perpustakaan di LPKA Palu, ini menjadi komitmen kita bersama dan akan terus kita tingkatkan bersama,” ujar Kadis Dispusarda Sulawesi Tengah.
Sementara itu, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, mengungkapkan bahwa dalam perjalanannya, LPKA Palu saat ini sedang gencar-gencarnya untuk menggandeng berbagai pihak, ia pun menilai bahwa pemenuhan hak kepada setiap anak akan lebih baik jika Dispusarda Sulawesi Tengah dapat senantiasa mengambil bagian dalam memberikan pendampingan tersebut.
“Kami pun sangat berterima kasih atas segala bantuan dan dukungan yang diberikan kepada kami, kita akan terus bersama-sama untuk mendukung tumbuh kembang setiap anak, karena LPKA Palu tanpa dukungan Pemerintah Daerah pasti tidak akan berjalan dengan lancar,” harap Revanda.
Untuk diketahui LPKA Palu sendiri saat ini sedang melakukan pembangunan ruangan pembelajaran tambahan termasuk ruangan keperpustakaan yang nantinya akan tertata baik dari sebelumnya dengan aneka bahan bacaan maupun akan turut menyediakan Pojok Baca Digital di area kamar hunian anak, yang harapannya dapat membantu proses pembinaan kepada seluruh anak. (asr)
HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini