PASTIKAN ANAK SEHAT, LPKA PALU LAKUKAN SKRINING KESEHATAN

/ Kamis, 07 Juli 2022 / 10.52
TOPINFORMASI.COM,PALU_Pastikan seluruh Anak Didik Pemasyarakatan (Andikpas) dalam kondisi sehat, Tim Perawat Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) lakukan Skrining Kesehatan di Ruangan Klinik, Kamis, (7/7), guna mengidentifikasi penyakit atau kelainan secara klinis yang kemungkinan diderita oleh Andikpas.
Mewakili Tim Perawat, Ni Wayan Widyani, mengunggkapkan bahwa kegiatan Skrining tersebut diberikan kepada sebanyak delapan orang Andikpas yang merupakan penghuni baru di LPKA Palu. Ia pun menuturkan bahwa seluruh anak tersebut tidak memiliki gangguan kesehatan dan penyakit maupun kelainan secara klinis.
“Kami belum temukan gangguan kesehatan dari delapan anak yang merupakan penghuni baru disini, semuanya dalam keadaaan sehat. Kami pun mengimbau agar mereka terus mengikuti segala aturan dan anjuran yang telah kami berikan guna memastikan mereka agar tetap sehat dan bugar,” ujarnya.
Lebih lanjut, dirinya pun menyampaikan bahwa tidak hanya kepada penghuni baru saja, tim perawat LPKA Palu pun rutin melakukan pemeriksaan kepada seluruh anak di LPKA Palu.
“Sampai saat ini pun, kami memantau bahwa seluruh anak disini memiliki kesehatan yang baik. Dengan kebiasaan mereka berolahraga serta ditambah dengan pemberian makanan dan suplemen tambahan, seluruh anak pun memiliki pertumbuhan tubuh yang baik,” lanjutnya.
Sementara itu, untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang lebih optimal, LPKA Palu kini tengah berupaya meraih izin poli klinik serta meningkatkan sarana dan prasarana penunjang diterbitkannya sertifikat Laik Hygiene Sanitasi oleh Dinas Kesehatan.
“Saat ini kami sedang upayakan berikan pelayanan kesehatan yang lebih baik kepada anak kami, seperti izin poli klinik pratama serta dapur yang bersertifikat Laik Hygiene. Semoga ini dapat segera tercapai,” tutupnya. (asr)
HUMAS LPKA PALU 
Komentar Anda

Berita Terkini