KEPALA LPKA PALU IKUTI KEGIATAN PEMBUKAAN ORIENTASI LAPANGAN TARUNA POLTEKIP

/ Jumat, 08 Juli 2022 / 13.25
TOPINFORMASI.COM,PALU_Bertempat di Aula Kebangsaan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia  Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng), Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun, mengikuti kegiatan pembukaan Orientasi Lapangan (Orlap) Bagi Taruna Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) Tahun 2021, Jum’at, (8/7), melalui Virtual Meeting.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIa Palu, Gamal Bardi, Kepala Subbidang Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan, Dan Rehabilitasi,  Tenri Abeng, serta satu orang Taruna Muda Poltekip yang akan mengikuti kegiatan Orlap tersebut, Ramadhan.
Seusai menyaksikan kegiatan pembukaan dengan seksama, kepada Taruna Muda Poltekip tersebut, Kepala LPKA Palu pun mengharapkan agar pelaksanaan Orlap yang akan dilaksanakan di Lapas Palu serta LPKA Palu dapat berjalan sesuai dengan tujuan diadakannya oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemenkumham.
“Ikuti setiap momen Orlap ini dengan baik, kenali bidang tugas dilapangan hingga saudara memiliki kompetensi yang tinggi. Jadilah calon pemimpin institusi pemasyarakatan ini yang memiliki karakter serta kecintaan yang besar terhadap profesi ini,” harap Revanda. (asr).
HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini