Wakapolres Asahan Kompol Sri Juliani Siregar: Kami Siap Mendukung Pemerintah untuk Hadiahkan 3 Juta Lebih Vial Dosis Vaksin di HUT RI ke-76

/ Minggu, 15 Agustus 2021 / 17.46

 


TOPINFORMASI.COM


Asahan, Sumut - Program akselerasi (percepatan) vaksinasi Covid-19 di Indonesia terus digencarkan oleh pemerintah melalui setiap institusi dan lembaga tinggi negara, tak terkecuali dengan Polri.


Gerakan Vaksinasi Merdeka sebagai strategi untuk mencapai target 70 persen vaksinasi sebagai hadiah di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, pada 17 Agustus 2021 mendatang. 


Program tersebut dilaksanakan mulai dari tanggal 1 hingga 17 Agustus dengan target 3.060.000 orang disuntik vaksin pada HUT RI ke-76. 


Polres Asahan, Polda Sumut juga turut mendukung program tersebut dengan menghadirkan 'Gebyar Vaksinasi Merdeka Polda Sumut'.


Gerakan Vaksinasi Merdeka tersebut merupakan kolaborasi antara Polda Sumatera Utara, Pemprov Sumut, Kodam I/BB, Satgas Covid-19, Ikatan Dokter, Mahasiswa, Akademisi, beserta Relawan. 


Kegiatan itu dilaksanakan di 2 lokasi berbeda yakni Gedung Serbaguna (GOR) Kisaran dan Lapangan PT. Sawita Inter Perkasa (SIP) Kecamatan Buntu Pane, pada Sabtu (14/8/2021). 


"Vaksinasi Merdeka merupakan strategi vaksinasi yang akan dilaksanakan untuk memperingati Hari Kemerdekaan kita 17 Agustus mendatang," ungkap Wakapolres Asahan Kompol Sri Juliani Siregar, S.H., saat ditemui awak media ini di GOR Kisaran, Sabtu (14/8) sore. 


Masih kata eks Irbit II Itwasda Polda Sumut ini, distribusi Vaksin Sinovac sendiri dapat terlaksana berkat bantuan Kapolda Sumatera Utara serta kerjasama yang baik antara Pemkab Asahan, TNI dan unsur terkait lainnya.


"Kita sebagai Polri wajib mensosialisasikan dan mendukung program-program pemerintah dalam upaya pencegahan serta memutus mata rantai Covid-19", ucap orang nomor 2 di Polres Asahan ini.


Lebih lanjut kata penerjun payung terbaik putri dari Korps Brimob itu, petugas vaksinasi massal pada hari ini terdiri dari 6 tim, dengan sasaran antara lain mahasiswa, lansia serta masyarakat umum.


"Jadi di GOR ini kita siapkan 1300-an vial dosis vaksin dan di PT. SIP (Kecamatan) Buntu Pane ada 500-an dosis disana. Sedangkan total jumlah masyarakat yang di vaksin pada tahap I ini sebanyak 1886 dosis dan akan berlanjut 28 hari mendatang", pungkasnya.

Komentar Anda

Berita Terkini