Aktivis Sosial Menduga, Pimpinan DPRD Labuhanbatu Sombong...

/ Sabtu, 13 Maret 2021 / 10.40


Topinformasi.com

Labuhanbatu-Salah satu aktivis sosial kabupaten Labuhanbatu, Teguh AK, SH. Menyampaikan keluhannya kepada wartawan atas tingkah laku Pimpinan DPRD Kabupaten Labuhanbatu, yaitu Hj. Meika Riyanti Siregar, SH. Yang diduganya Sombong dan Cuek terhadap permasalahan Ummat. Saat beliau ditemui awak media tadi pagi di salah satu warkop di Pgp Kampung Baru, Kelurahan Sioldengan, Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu. (Jum'at,13/03/2021)


Beliau Teguh menyampaikan hal tersebut bukan tanpa dasar. Keterangan beliau sudah selama setahun berhubungan dengan DPRD Kabupaten Labuhanbatu, tapi belum pernah ada respon positif dari pimpinan DPRD tersebut. 


"saya menduga beliau itu sombong, sudah sekian kalinya kita ormas Islam menyampaikan surat. Namun belum pernah di respon oleh beliau. Dari permasalahan Label Halal di salah satu swalayan di Rantauprapat, aksi damai RUU HIP, permasalahan Narkoba dan sebagainya. Bahkan yang terakhir permasalahan tempat Hiburan. Beliau benar-benar cuek dan terkesan tak peduli. Kita sudah coba telpon dari kemarin-kemarin, WA juga. Tetap tak dibalas beliau. Jangankan dibalas, undangan dari kita saja tidak pernah dihadiri beliau." terang teguh. 


Beliau (Teguh), juga termasuk bagian dari Aliansi Ummat dan Ormas Islam Labuhanbatu disingkat AL UOIS. Kumpulan dari beberapa ormas Islam Labuhanbatu. Banyak agenda yang sudah dilakukan AL UOIS untuk Kabupaten Labuhanbatu. Termasuk menyikapi permasalahan-permasalahan keummatan.


"okelah dia sibuk mengurusi Labuhanbatu ini, paling tidak adalah sapa-sapa gitu. Udah sering ini terjadi. Yang kita urusi ini masalah Ummat dan Masyarakat Labuhanbatu. AL UOIS masih mengutamakan proses mediasi dan sesuai prosedural. Mintak saran juga ama wakil rakyat, meskipun tidak memperoleh solusi. Kami tetap menjunjung tinggi prosedural. Meskipun kami bisa menyelesaikan permasalahan yang sering terjadi. Tapi sampai kapan? Kasihan kawan-kawan yang punya kegiatan lain. Padahal tugas mengakomodir aspirasi masyarakat kan tugas mereka. Mereka (dprd) digaji untuk itu." tambah Teguh. 


Dari wawancara dengan beliau (teguh),  kami menyimpulkan keinginan beliau. Semua stakholder harus bekerjasama terhadap permasalahan ummat. Termasuk Tempat Hiburan malam yang sedang viral.


Pemkab Labuhanbatu, Polres Labuhanbatu dan Dandim Labuhanbatu sudah sepakat mendukung Permohonan AL UOIS Labuhanbatu. Terhadap permasalahan Tempat Hibutan Malam, Tinggal menunggu respon dan peran DPRD Kabupaten Labuhanbatu.


(Samsul)

Komentar Anda

Berita Terkini