Polres Batu Bara Raih Juara 2 Lomba Video Kreatif di Polda Sumatera Utara

/ Kamis, 02 Juli 2020 / 11.46


Topinformasi.com-
Batu Bara -Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-74 Poldasu lakukan beberapa kegiatan termasuk lomba video kreatif, yang diikuti oleh seluruh Polres yang bernaung di Polda Sumatera Utara,

Diajang lomba video kreatif bertema HUT Bayangkara ke 74 Polda Sumut Contest 2020, Polres Batu Bara meraih juara II.

Kepada wartawan Kapolres Batu Bara, AKBP Ikhwan Lubis, mengatakan video kreatif seputar penanggulan covid-19 dan dan ketahanan pangan adalah kondisi riil dilapangan bersama dengan masyarakat petani Batu Bara, jelas Kapolres, Kamis, (2/07/2020)

Kontes yang diikuti seluruh Polres dan Polresta sejajaran Polda Sumatera Utara ini memperlombakan kategori Video New Normal sesuai protokol kesehatan dan ketahanan pangan berlangsung 1 – 29 Juni 2020.

Pada ajang ini Polres Batu Bara menampilkan flim pendek dengan peran utama Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH dan Kabag Ops Kompol Rudi Candra SH.

Flim tersebut bercerita tentang perintah Kapolri dan Kapolda Sumut agar seluruh Polres se Indonesia memberikan contoh kepada masyarakat dalam menciptakan ketahanan pangan (cipta swasembada pangan) di wilayah hukum Polres Batu Bara.

Peran Kapolres Batu Bara mengajak seluruh warga untuk memanfaatkan lahan di desa untuk bercocok tanam guna menambah pendapatan keluarga.

Ini dilakukan pada saat ekonomi masyarakat merosot karena terdampak pandemi Covid 19.

Kapolres Batu Bara saat menerima informasi hasil kontes vidio kreatif mengaku gembira telah meraih juara II. Ucapan terimakasih disampaikan kepada tim kreatif Humas Polres Batu Bara.

“Terus bekerja dan teruslah berkarya serta sajikan informasi yang baik kepada masyarakat dan negara”, seru Kapolres.

Perolehan juara II pada lomba tersebut ditandai dengan pemberian piagam oleh Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Martuani Sormin, M,Si diterima perwakilan Humas Polres Batu Bara pada peringatan Hari Bhayangkara ke 74 di Polda Sumut.(Sd-red)
Komentar Anda

Berita Terkini