Polsek Pancurbatu Ringkus Pelaku Curanmor

/ Minggu, 26 November 2023 / 21.49


Pancur Batu, TOPINFORMASI.COM
Tim Reskrim Polsek Pancur Batu berhasil meringkus pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) dari teras rumah warga kawasan Jalan Delitua gang Kolam, Kecamatan. Delitua, Jumat (24/11/2023) sekira pukul 21.00 WIB. 

Untuk pengusutan lebih lanjut, tersangka Mardi Suriawan (25) warga Desa Durin Simbelang, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten. Deli Serdang ini diamankan ke Mapolsek Pancur Batu.

Data yang diterima dari kepolisian, Minggu (26/11/2023) siang, awalnya petugas menerima laporan dari Reno Ginting (55) warga Jalan Lori Dusun II Desa Namo Simpur, Kecamatan Pancur Batu, Jumat (24/11/2023) sekira pukul 11.30 WIB. 

Dalam laporannya, bapak yang bekerja sebagai ASN ini mengaku, kalau sepeda motor Honda Beat BK 3883 AIG miliknya raib diembat pencuri, Jumat (24/11/2023) sekira pukul 05.30 WIB.

Dimana, ketika itu selagi hendak berangkat kerja, korban memanaskan mesin sepeda motornya di teras rumah. Beberapa saat kemudian, korban pun masuk ke dalam rumah untuk sesuatu keperluan.

Namun, alangkah terkejutnya si korban begitu kembali ke luar rumah, sepeda motornya sudah raib. Tak lama kemudian, korban membuat laporan ke Polsek Pancur Batu.

Menindak-lanjuti laporan tersebut, Tim Reskrim Polsek Pancur Batu melakukan penyelidikan dan memeriksa saksi. Setelah mengetahui identitas si tersangka ini, petugas pun melakukan pelacakan.

Malam harinya, sekira pukul 21.30 WIB, petugas mendapat info kalau tersangka berada di kawasan Delitua Gang. Kolam. Tanpan buang waktu lagi, petugas langsung bergegas menuju ke lokasi yang disebutkan, dan akhirnya berhasil meringkus tersangka yang sedang tertidur di teras rumah warga.

Tersangka berikut barang bukti kemudian diamankan ke Mapolsek Pancur Batu untuk proses lanjut.

Kapolsek Pancur Batu Kompol Norman Sihite, SIK, MIK ketika dikonfirmasi melalui kanit reskrimnya Iptu Andi Barus SH MH mengatakan, tersangka ditangkap terkait kasus curanmor.

 "Usai diperiksa secara i tensif, tersangka kita jebloskan sel tahanan menunggu berkasnya dilimpahkan ke kejaksaan," ujar Iptu Andi Barus SH MH.(red)
Komentar Anda

Berita Terkini