Batubara. Topinformasi.com
Kecelakaan lalu lintas satu arah di Jalinsum Medan - Kisaran tepatnya di Desa Prk. Tanah Gambus Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batubara antara Tracktor Head Nopol H 9112 OW Kontra di duga truck tangki semen curah yg tidak diketahui Nomor Polisinya.
Namun setelah terjadi kecelakaan pada Kamis 16/3/2023 sekira puluk 05:35 Wib itu, truk tangki semen curah pergi begitu saja meninggalkan tracktor head dilokasi kejadian. Rabu 16/3/2023.
Kasat Lantas Polres Batubara AKP HW Siahaan menjelaskan bahwa, mobil barang (mobar) Tracktor Head Nopol H 9112 OW yang dikemudikan oleh Rendi Dwi Kesuma (23) warga Lk. 19 Pasar 06 Kel Terjun Kecamatan Medan Marelan Kota Medan yang didampingi oleh kernetnya Rahmad Dani Saputra (16), datang dari arah Medan menuju arah Kisaran, setiba di TKP akibat tidak hati – hati dan kurang konsentrasi, sehingga menabrak bagian belakang truk tangki semen curang yang tidak diketahui Nopolnya.
Ditambahkan HW, truk tangki semen curah yang tidak diketahui Nopol tersebut pergi meninggalkan TKP setelah terjadinya tabrakan.
Akibat laka lantas tersebut, pengemudi Tracktor Head H 9112 OW mengalami luka lecet pada dagu, dada terasa sakit dan sesak, serta kepala pusing. Sementara kernetnya mengalami luka robek pada lutut sebelah kiri, robek pada alis mata sebelah kanan, dagu luka lecet. Dan keduanya di rawat di Puskesmas Lima Puluh, ungkap AKP HW. (dr)