LPKA PALU PENUHI KEBUTUHAN SANDANG KEPADA SELURUH ANDIKPAS

/ Selasa, 07 Juni 2022 / 12.51
PALU_Bertempat di Ruang Serbaguna, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (Ka.LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun, dengan didampingi Pejabat Struktural, membagikan kebutuhan Sandang kepada seluruh Anak LPKA Palu. Selasa, (07/06).

Secara bahasa, sandang diartikan sebagai “bahan pakaian”. Sandang sendiri tergolong kebutuhan dari setiap manusia dalam menjalani kehidupannya sehari-hari, baik untuk bertahan hidup dari cuaca panas dan dingin serta menjadi sebuah daya tarik menjadikan setiap manusia elok untuk dipandang sesama manusia.
Topinformasi.com
Berkenan dengan itu, dengan penuh kecerian, Ka.LPKA Palu, membagikan sandang yang berupa, Perlengkapan Ibadah, Seragam Olahraga, Seragam Keterampilan, Sandal, Peci, hingga Kaos harian.
“Ini adalah bentuk perhatian kami semua. Dengan pakaian yang layak dan indah, semoga mereka dapat lebih baik lagi mengikuti pembinaan yang kami berikan, apalagi mereka juga akan mengikuti kegiatan rekreasional di luar LPKA Palu, semoga mereka dapat lebih ceria,” ujar Ka.LPKA Palu.

Lebih lanjut, dirinya pun berharap agar setiap anak dapat menjaga barang-barang yang telah diberikan dengan penuh rasa bertanggung jawab.
“Kami pun berharap mereka dapat menjaganya dengan baik, sehingga awet untuk dikenakan, saya ingin lihat jiwa-jiwa kepemimpinan mereka melalui ini,” tutupnya.

HUMAS LPKA PALU
 
Komentar Anda

Berita Terkini