CEGAH NARKOTIKA, ANAK BINAAN LPKA PALU IKUTI KEGIATAN DIALOG INTERAKTIF REMAJA TEMAN SEBAYA ANTI NARKOBA

/ Rabu, 02 November 2022 / 11.57
PALU,TOPINFORMASI.COM_Empat orang perwakilan Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu ikuti kegiatan Dialog Interaktif Remaja Teman Sebaya Anti Narkoba, Rabu, (2/11). Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pembinaan kepada generasi muda di Kota Palu guna mencegah penyalahgunaan Narkotika.

Tidak hanya diikuti oleh perwakilan Anak Binaan LPKA Palu, kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Palu tersebut turut diikuti oleh para siswa perwakilan dari setiap Sekolah Menengah Atas (SMA) Sederajat se-Kota Palu serta mengambil tempat di Aula Madinah, Asrama Haji, Jalan. WR. Supratman, Kota Palu.

“Narkotika ini masuk dalam kategori kejahatan luar biasa di Indonesia dan Kota Palu adalah wilayah yang memiliki jumlah pengguna yang sangat besar. Tentu hal ini, menjadi perhatian kita semua agar terus berupaya agar Narkoba tidak terus menerus merusak generasi kita,“ jelas Kepala Kesbangpol Kota Palu, Ansyar Sutiadi, membuka kegiatan.

Selain itu, dirinya yang mewakili Pemerintah Kota Palu  berharap agar para Kementerian dan Lembaga (K/L) yang berada di Kota Palu dapat senantiasa bersinergi dan berkolaborasi guna menciptakan program kerja bersama untuk menurunkan jumlah penyalahgunaan Narkotika di Kota Palu seperti terselenggaranya kegiatan Dialog Interaktif tersebut.

“Anak bangsa ini harus kita berikan pembinaan dengan baik, hari ini mungkin ada anak-anak yang bermasalah, akan tetapi kedepan kita harus bisa berubah. Tentu hal itu harus diawali dengan sinergitas dan kolaborasi yang kuat, baik Pemerintah Kota Palu, BNNK Palu, LPKA Palu dan seluruh pemangku kepentingan yang berkaitan dengan pembinaan kepada anak,” terangnya.

Sementara itu, mendampingi anak binaan LPKA Palu, Ansari selaku staf pembinaan juga berharap agar hasil dari kegiatan itu, empat orang anak tersebut dapat memanfaatkan dan mengimplemtasikan segala ilmu yang telah didapatkan pada lingkungan sekitarnya, khususnya pada lingkungan blok hunian anak di LPKA Palu.
“Kehadiran anak-anak dari LPKA Palu sangatlah berkesan pada kegiatan ini.

Tadi, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, juga mengamanatkan kepada kami agar memastikan bahwa anak-anak kami dapat mengikuti kegiatan dengan baik, kami ingin mereka menjadi duta atau agen perubahan bagi seluruh teman-temannya di LPKA Palu,” urai Ansari.

Dalam kesempatan tersebut, seluruh anak pun mengikuti kegiatan dengan penuh antusias. Tak elak, mereka juga mendapat sambutan baik bagi teman sebayanya. 
“Kami senang mereka bisa membaur bersama dengan teman sebayanya, berinteraksi dengan penuh kecerian, ini membuktikan bahwa kita dengan bantuan para stakeholders berhasil menjaga kondisi psikis dari anak-anak ini, semoga ini bisa dipertahankan lagi,” tutup Ansari.

Untuk diketahui, kegiatan tersebut berlangsung sejak pukul 08.00 pagi hingga pukul 17.30 Wita petang, dengan berisikan materi yang terbagi menjadi empat, antara lain: Materi Kebijakan dan Strategi kebijakan program ketahanan diri remaja teman sebaya, pengenalan tahap perkembangan remaja, konstruksi budaya serta konsep remaja laki-laki dan perempuan serta Rencana Aksi P4GN PN daerah Kota Palu. (asr)
Komentar Anda

Berita Terkini