CURAHKAN KERINDUAN, ANAK LPKA PALU PELUK ORANGTUANYA

/ Selasa, 06 September 2022 / 08.33
PALU-TOPINFORMASI.COM,Curahkan kerinduannya, Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu peluk orangtuanya saat terima kunjungan secara tatap muka, Selasa, (6/9/2022), di Ruang Kunjungan dengan didampingi oleh petugas LPKA Palu.

“Hari ini total ada dua anak yang menerima kunjungan dari pihak keluarganya, mereka semua begitu ceria dengan adanya kunjungan ini, kami pun ikut senang dengan keceriaan ini, semoga saja dapat menjadi pemacu semangat didalam diri mereka selama menjalani masa pembinaannya,” jelas Surianto, Staf Pembinaan LPKA Palu.

Surianto menjelaskan kebijakan kunjungan secara tatap muka tersebut diberikan dengan terlebih dahulu memastikan para pihak pengujung maupun anak binaan telah menerima suntikan Vaksinasi Covid-19 lengkap ataupun menyertakan surat keterangan terbebas dari Virus Covid-19 oleh petugas kesehatan.

“Kunjungan ini tidak bisa diberikan dengan sebebas-bebasnya, artinya apa? Setiap pengunjung mesti mematuhi segala persyaratan yang telah diatur baru bisa mendapatkan hak tersebut. Kami pun tidak hentinya diingatkan oleh pimpinan agar hal ini tetap berjalan dengan baik dan sarat manfaat demi kelancaran pelaksanaan tugas-tugas pemasyaratan di LPKA Palu,” terangnya.

Tidak hanya itu, guna memberikan keadilan dan kemudahan bagi setiap keluarga, LPKA Palu yang saat ini dikomandoi oleh Revanda Bangun juga tetap membuka layanan kunjungan secara online yang diperuntukan bagi para keluarga yang berdomisili jauh dari Kantor LPKA Palu ataupun belum memenuhi segala persyaratan yang berlaku.

“Untuk memberikan kemudahan pelayanan, kami pun tetap melanjutkan layanan kunjungan online disini, hal ini dapat diakses oleh siapa saja dengan waktu yang sama dengan kunjungan secara tatap muka,” tambahnya.

Sebelumnya, diketahui dengan adanya Pandemi Covid-19 sejak Tahun 2019, kunjungan secara tatap muka kepada seluruh Narapidana dan Anak Binaan yang berada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Rumah Tahanan Negara (Rutan) dan LPKA di seluruh Indonesia dihentikan dan digantikan dengan kunjungan secara online, namun memasuki Tahun 2022 kebijakan tersebut telah berangsur kembali kepada aturan yang sebelumnya dengan tetap beradaptasi dengan situasi penyebaran Virus Covid-19 disetiap daerah. (asr)

HUMAS LPKA PALU
Komentar Anda

Berita Terkini