Alamak!Praktik Judi Tembak Ikan Semarak di Namorambe Tak Tersentuh Hukum

/ Senin, 26 Juli 2021 / 12.53

 




TOPINFORMASI.COM
Ditengah sulitnya masyarakat memenuhi kebutuhan ekonomi ditengah pandemi virus Covid-19, namun praktik perjudian berkedok ketangkasan tembak ikan masih bebas beroperasi di beberapa desa di Kecamatan Namorambe, Kabupaten Deli Serdang.
Ironisnya, pengusaha mesin judi tembak ikan itu sangat bebas menjalankan bisnis haramnya tanpa adanya tindakan dari pihak kepolisian. Praktek itu juga merugikan masyarakat. Karena berharap untuk menang, namun kenyataannya kalah.

Beberapa lokasi perjudian ketangkasan yang dimaksud berada di Jalan Desa Delitua Kuta, Desa Batu Penjemuran, serta Desa Namorambe, Kecamatan Namorambe yang hanya berjarak sekitar setengah kilometer dari keberadaan Mapolsek Namorambe.

Beberapa tokoh masyarakat dan agama pun menyayangkan bebasnya tempat-tempat perjudian di kawasan itu tanpa pernah mendapat tindakan hukum dari pihak kepolisian, khususnya dari Polsek Namorambe

Pantauan wartawan dilapangan, di salah satu lokasi mesin judi tembak ikan berada tak jauh dari stasiun angkutan umum, berada di Desa Namorambe yang berada di Pekan tradisional Desa Namorambe. Menurut warga setempat, lokasi judi tersebut sudah beroperasi selama lebih dari setahun.

“Masa covid begini malah polisi terkesan membiarkan praktik perjudian tanpa ditindak, jelas kami kuatir bang, suami dan anak kami bisa terpengaruh belajar dan bermain judi mesin itu,” terang Beru Sembiring, salah seorang warga Desa Namorambe.

Warga Desa Namorambe meminta pihak Polda Sumatera Utara (Sumut), melalui Polresta Deli Serdang menindak tegas praktik-praktik perjudian di desa tersebut.

“Kita minta polisi agar profesional lah. Jangan ada ‘main mata’ dengan lokasi-lokasi seperti itu. Tolong Pak Kapolda Sumut dan Pak Kapolresta Deli Serdang agar segera melakukan penindakan,” kata tokoh agama mengaku bermarga Perangin-angin.

Saat awak media ini melintas, sejumlah pemain judi tampak asyik keluar masuk serta duduk mengelilingi mesin judi berkedok ketangkasan Tembak Ikan itu tanpa takut dengan kedatangan petugas.

Kapolsek Namorambe, AKP Antonius Ginting ketika dikonfirmasi awak media belum membalas konfirmasi dan belum ada keterangannya.
Komentar Anda

Berita Terkini