Warga Pancur Batu Ketakutan, Judi Dadu Beromset Ratusan Juta Merajalela

/ Senin, 22 Maret 2021 / 13.59

 



Topinformasi com - Pancurbatu

Warga Desa Durian Sembelang, Kecamatan Pancurbatu Deliserdang ketakutan dan resah dengan adanya judi dadu putar dan kopyok yang berlokasi tak jauh dari pemukiman warga tepatnya disebuah perladangan..


Judi dadu yang beromset ratusan juta tersebut selalu dipenuhi para pemain hingga ratusan orang. Panitia yang diketahui berinisial G dan D, tidak membatasi usia para pemain mulai dari yang masih sekolah menengah pertama dan hingga orang dewasa.


Sehingga akibat judi dadu tersebut membuat kaum wanita terutama omak omak menjadi resah dan takut melihat suami dan anaknya selalu bermain judi dadu, yang akhirnya mengakibatkan rumah tangga nya berantakan.


"Kami kaum omak omak tidak boleh masuk bg. Karena mereka tahu kalau kami masuk tujuan nya pasti  memanggil anak atau suami kami. Dan masuk ke sana kami sangat kesulitan, karena di jaga para preman,"ujar salah satu warga saat diwawancarai awak media Jum'at (19/3/2021).



Lebih lanjut dijelaskan nya, lokasi judi tersebut tidak pernah didatangi pihak petugas ke Polisian, diduga sudah main mata dengan pihak pengelola sehingga lokasi judi aman.



"Dulu sempat ada razia di lokasi judi itu, tapi sebelum Polisi datang lokasi sudah di kosongkan sehingga tidak ada yang ditangkap. Jadi kami menduga panitia judi dan pihak kepolisian setempat sudah bekerja sama. Kalau enggak, mana mungkin Polisi kalah dengan para pemain judi,"ujar nya lagi.



Sementara Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Martuasa Tobing, ketika dikonfirmasi beberapa hari yang lalu mengatakan " Kami cek ya, nanti berkenan cek polsek juga" ujar nya melalui Via WhatsApp.(db)


Komentar Anda

Berita Terkini