Bandar Judi Dadu Durin Sembelang Pancur Batu Merasa Kebal Hukum, Tak Takut Buka Lokasi Perjudian Mirip Las Vegas

/ Kamis, 25 Maret 2021 / 11.36

 



Medan. Topinformasi.com

Praktik perjudian jenis dadu putar dan dadu kopiok di Dusun II,Desa Durin sembelang,Kacamatan Pancur batu masih terus beroperasi meski beberapa kali polisi telah turun ke lokasi. 


Pantauan awak media ini rabu(24/3/21) malam,ratusan pemain berkumpul dan berlapis mengeliling meja dengan lebar 2 meter dan panjang 10 meter itu guna memasang dan menjaga taruhan masing-masing.


Meski dimasa pandemi covid 19,para pemain pun berhimpit-himpitan mengambil pasangan yang akan dibayarkan oleh bandar tersebut tanpa menghiraukan lagi jarak serta penggunaan masker. 


Mirisnya lagi,seperti merasa kebal hukum,bandar judi dan pemain yang keluar masuk ke lokasi tak kuatir akan kedatangan petugas,sebab panitia di sebut-sebut telah "mengamankan" lokasi dari penggerebekan aparat penegak hukum.


Hal tersebut disinyalir dari kedatangan petugas baik dari kepolisian Polsek Pancur batu dan Polrestabes Medan yang datang saat lokasi tengah kosong melempem.polisi pun hanya mengabadikan lokasi tersebut dengan foto tanpa menangkap satu orang pun bandar judi maupun pemainnya. 


"Jadi dah kayak di setting lah,polisi masuk pas pagi-pagi belum ada aktifitas disini, padahal permainan kan dimulai siang sampek malam",Beber seorang pemain judi disana yang mengaku datang dari Kabupaten Karo.


Bebasnya panitia menjalankan bisnis haram judi di lokasi lahan seluas 1 hektar itu,mendapat tudingan miring dari warga sekitar lokasi yang menyebut panitia judi dadu durin sembelang jelas menantang Kapoldasu Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak untuk menutup lokasi tersebut. 


"Jadi kita lihat lah kalau memang gak takut panitia itu berarti mereka nantang Kapoldasu yang baru ini,polisi pun jangan main petak umpet lah disitu pas kosong di grebek,pas ramai tak datang,ada apa?",Ketus seorang warga mengaku bermarga sitepu.


Kapolda Sumatera utara Irjen Pol Drs Panca Putra Simanjuntak yang dikonfirmasi melalui pesan singkat Whatsap pada kamis(25/3/21) pagi masih belum memberikan tanggapan.(red)

Komentar Anda

Berita Terkini