Cakada ELMAR Kukuhkan Tim Sukses, Bersama Daftarkan diri di KPU Nias Barat

/ Selasa, 08 September 2020 / 14.53


topinformasi.com |

Nias Barat,Minggu 6 September 2020.ELMAR( Eliyunus/ Mareko) Mampu Memajukan Nias Barat, Pengukuhan Tim dan Pendaftaran Di KPU Terlaksana Dengan Baik.


Pelaksanaan deklarasi dan pengukuhan tim pemenangan ELMAR, Jumat Onolimbu, 4 September 2020, 11.00 wib, di Posko Pemenangan.


Deklarasi tersebut dihadiri oleh : Bakal Calon Bupati Eliyunus Waruwu SPT, MSI , dan bakal calon Wakil Bupati Mareko Zebua SH, Bupati Nias Barat Faduhusi Daeli, ketua DPC PDI PERJUANGAN Drs Evolut Zebua,Ketua Partai Demokrat  Ir Sinema Gulo, Msi, Partai Nasdem Tolosokhi Halawa, Ketua DPD Partai Golkar Emanuel Daeli, Ketua Partai Gerindra, Ketua partai PKB Naaso Daeli, Pengurus Pospera Kabupaten Nias Barat, Pengurus Ampi Kabupaten Nias Barat, tim pemenangan Kabupaten, tim pemenangan 8 Kecamatan Kabupaten Nias Narat dan tim pemenangan desa, tokoh agama,tokoh masyarakat, tokoh pemuda, LSM, insan Pers dan masyarakat pendukung masa diperkirakan 3000 lebih. Ketua tim pemenangan a Nito Gulo ( Zemi Gulo).

Kegiatan pada acara  pengukuhan tim pemenangan tersebut Pembukaan dimulai dengan ibadah singkat Menyanyikan lagu Indonesai Raya dan lagu Tano Niha.

Pengukuhan tim pemenangan ELMAR  dilakukan oleh dewan pengarah tim pemenangan ELMAR Faduhusi Daeli Msi.

Pidato politik dewan pengarah Tim Pemenangan ELMAR  Faduhusi Daeli MSI, sebagai kader harus tunduk pada pimpinan, Eliyunus dan Khenoki dua putra terbaik Nias Barat, Eliyunus Waruwu SPT, MSI dan Mareko Zebua SH merupakan pasangan yang serasi dan Energik. Jangan ada keraguan dalam menentukan pilihan, harus memenangkan pasangan ELMAR,  semoga perjuangan ini diberkati Tuhan dan saya sendiri tidak maju lagi karena faktor kesehatan dan harus beristirahat.



Penyampaian Visi misi ELMAR Sektor ekonomi mengalami kelumpuhan, ELMAR hadir untuk menjawab masalah yang sedang dihadapi oleh masyarakat Nias Barat dengan konsentrasi pada sektor pertanian 1 desa 1 kandang 1 komoditi

Sektor kelautan memanfaatkan potensi yang ada jadi sumber pendapatan masyarakat

Sektor Infrantruktur Miga-Nias Barat, akan dibangun jalan pintas dengan jarak tempuh yang relatif lebih cepat

Program  sarana Air bersih, tahun kedua dipastikan air mengalir di ibu kota Kabupaten Nias Barat

Layanan Kesehatan 24 jam, dengan cara rekrut dokter umum untuk pelayanan yang maksimal dan ambulans selalu standby.

Sektor Pendidikan satu sekolah unggulan tiap kecamatan ada kelas unggulan, beasiswa akan diusahakan bagi yang berprestasi.

Dalam bidang Sosial tiap ada duka akan menyiapkan 1 peti dan akte kematian gratis sebagai bukti kehadiran pemerintah.


Setelah penyampaian Visi-Misi dilanjutkan dengan Penandatanganan b1 kwk oleh partai pengusung.

Deklarasi 3 Ormas kabupaten Nias Barat

Pospera sikap politik bertekad untuk memenangkan ELMAR sebagai Bupati Nias Barat.

Pemuda Peduli Nias 

Pemuda AMPIi Nias Barat menyatakan dukungan penuh untuk memenangkan ELMAR, Karena ELMAR mampu memajukan Nias Barat.

Sambutan beberapa tokoh

1. Sambutan mewakili perempuan I Meri

Supaya ada kerendahan hati, dan program yang disampaikan yang masuk akal. 

2. Sambutan mewakili relawan 70% harapan ciptakan ekonomi kreatif, beri ketrampilan bagi kaum muda, sehingga tidak terjadi eksodus.

3. Mewakili kaum muslim mendukung ELMAR harapan supaya dibangun tempat ibadah walaupun 2 x2 meter sudah merasa senang

4. Mewakili tokoh masyarakat, (dukung ELMAR karena visi misi sesuai dengan kebutuhan masyarakat).

5. Mewakili partai pengusung Emanuel Daeli, siap mendukung Elmar dan siap memperjuangkan program yang direncanakan oleh paslon kedepan.

8. Penyampaian dukungan tim Pemenangan tiap kecamatan berdasarkan kondisi dukungan dilapangan untuk paslon ELMAR sebagai berikut :

1. Mewakili Mandrehe 

2. Mewakili sirombu, 

3.Mewakili Moii 90%

4.Mewakili Lahomi 65%

5.Mewakili Moroo 80%

6.Mewakili Mandrehe barat 71%

7.Mewakili Ulu Moroo 80%

8.Mewakili Mandrehe utara 65%


Selanjutnya pendaftaran Paslon ELMAR di KPU Nias Barat dengan jalan kaki dengan rute Perjalanan dari pos pemenangan menuju kantor KPU dengan jarak tempuh 2 Km dari posko pemenangan yang diikuti oleh tim pemenangan ratusan orangn sebab kapasitas yang di izinkan oleh KPU sangat terbatas karena pandemi covid 19 dengan menerapkan protokol kesehatan dan pada pukul 15 40.wib tiba di KPU  yang didampingi oleh partai pengusung, para tokoh,ormas dan tim pemenangan.


Setiba di KPU setelah paslon dan tim pemenangan memasuki ruangan  diterima langsung oleh komisioner KPU Nias Barat ketua Evori zalukhu  Famataro Zai, Markus Hia, Nigatinia Gulo, Marnata Gulo dan komisioner Bawaslu Kabupaten Nias Barat ketua Yulianus Gulo, MTh, Hiskiel S.Sos, Efik RN Gulo. Adapun acara yang dilaksanakan  yaitu :

Pembukaan dimulai dengan lagu Indonesia Raya dan doa

Pembacaan Nama bakal calon Bupati dan bakal calon wakil Bupati yang mendaftar.

Memeriksa berkas paslon ELMAR dengan menggunakan waktu 30 menit.

Setelah pemeriksaan berkas maka diakhir pertemuan paslon ELMAR foto bersama dengan komisioner KPU dan Bawaslu Kabupaten Nias Barat.( Suar NW)

Komentar Anda

Berita Terkini