Sempat Terkapar Dijalan, Korban Tabrak Lari Diselamatkan Danyon Brimob Binjai

/ Senin, 31 Agustus 2020 / 11.21

Topinformasi.com

DELITUA - Diduga jadi korban tabrak lari, seorang pria pengendara sepeda motorHonda Beat BK 2667 AER terkapar di Jalan AH Nasution Medan Johor dengan keadaan kepala, telinga, tangan berlumuran darah. Namun, beruntung bagi pengendara tersebut setelah beberapa waktu terkapar di jalan seseorang Danyon Brimob Binjai melintas dan langsung menyelamatkannya dengan membawanya ke Rumah Sakit Mitra Sejati.

Pengendara itu, Gorga A. Simanjuntak (60) warga Jalan Voklat 2, Kelurahan Mangga Medan, Senin (31/8/2020) sekitar pukul 01:40 WIB.

Informasi didapat, diduga pengendara tersebut mengendarai sepeda motor seorang diri. Sampainya di TKP, korban ditabrak dari belakang sehingga sepeda motor yang dikendarai korban oleh lalu dan terjatuh di badan jalan. Sementara pengendara yang menabrak kabur setelah melihat korban terbaring di jalan dengan keadaan luka parah. Karena situasi sudah larut malam dan jalanan sangat sepi, sehingga korban tidak ada yang  menolong dan sempat terkapar di bahu jalan tanpa dan yang menolong.


Namun beruntung, tak lama kejadian Danyon Brimob Binjai Kompol BL Malau SIK, melintas dari arah Underpas Medan dan melihat korban terkapar di jalan langsung menolongnya dengan membawanya ke rumah sakit (RS).


Selanjutnya Kompol BL Malau, langsung menghubungi Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap guna memberitahukan kejadian tabrak lari yang terjadi di Wilayah Hukumnya yang mengakibatkan seorang pengendara menjadi korban.


Mendapat laporan tersebut Kapolsek Delitua langsung meluncur ke lokasi guna melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP)  dan mendatangi korban.



Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap,. Senin (31/8/2020), membenarkan lakalantas tersebut yang mengakibatkan seorang pengendara sepeda motor mengalami luka serius.


"Di duga pengendara jadi korban tabrak lari, karena di badan jalan banyak berserakan pecahan bodi sepeda motor.  Sementara identitas yang menabrak belum diketahui karena saat kejadian tidak saksi yang melihat, begitu juga yang menabrak diduga kabur. Sementara korban sempat terkapar di jalan, lalu korban diselamatkan oleh Danyon Brimob Binjai yang juga mantan Kapolsek Delitua yang saat itu melintas dengan membawanya ke RS,"ujar Kapolsek Delitua.(db)

Komentar Anda

Berita Terkini