Peduli Sesama,Ade Sandrawati Purba SH Berikan Sembako Kepada Jurnalis

/ Senin, 06 April 2020 / 19.41

Topinformasi.com-Medan - Ade Sandrawati Purba memberikan sembako kepada para jurnalis di Medan. Di mana, pemberian sembako tersebut merupakan rasa pedulinya kepada jurnalis yang terus mengabarkan perkembangan dari virus COVID-19 di Sumatera Utara.

"Kita saling berbagi sesama manusia. Apalagi akibat pandemi COVID-19 ini banyak masyarakat yang hanya bekerja di rumah," katanya.

"Makanya, dengan keadaan seperti ini kita saling berbagi terutama sama jurnalis yang setiap saat bahkan menjadi garda terdepan mengabarkan perkembangan COVID-19," ucapnya yang juga Pimpinan PT Pandu Indah Persada (PIP).

Pemberian sembako yang dilakukan Ade antara lain adalah beras, gula dan minyak goreng.

"Semoga sembako tersebut berguna dan menjadi rezeki bagi wartawan," terangnya.

Sementara itu, salah seorang jurnalis, Rasyid mengucapkan ribuan terimakasih kepada Kakanda Ade Sandrawati yang telah memberikan rezekinya kepada kawan-kawan jurnalis.

"Kami ucapkan terima kasih pada kak Ade yang begitu peduli terhadap kesejahteraan para jurnalis pasca merebaknya virus COVID-19," ujarnya.

"Kepedulian yang diberikan kak Ade dinilai sangat membantu dan bermanfaat bagi para jurnalis untuk menutupi kebutuhan keluarga yang ditinggalkan ketika menjalankan tugas jurnalistik," tambah Rasyid.(Red)
Komentar Anda

Berita Terkini