Terjatuh Saat Bermain Golf, Wakapendam I/BB Meninggal Dunia

/ Senin, 19 November 2018 / 18.36
Topinformasi,MEDAN,--
Waka Pendam I/BB Letkol Inf Reinhard Silitonga meninggal dunia setelah terjatuh saat bermain golf di lapangan Golf Tuntungan, Sabtu (17/11/2018) sekira Jam 10.30 Wib.

Berdasarkan keterangan yang ada diperoleh wartawan awak media ini, Kapendam I/BB Kolonel Inf Roy Hansen J Sinaga saat dikonfirmasi oleh wartawan membenarkan kejadian yang dialami almarhum Letkol Reinhard.

“Benar, tadi Letkol Inf Reinhard Silitonga, Waka pendam I/BB meninggal di RS Adam Malik Medan karena sakit dan terjatuh saat beliau bermain golf,” ujar Kapendam I/BB Kolonel Inf Roy Hansen J Sinaga kepada wartawan.

Lanjut Kapendam I/BB Kolonel Inf Roy kembali lagi menceritakan kronologis yang di alami oleh almarhum Letkol Inf Reinhard Silitonga yaitu, awalnya saat Jam 08.00 Wib almarhum sedang bermain golf di Lapangan Tuntungan. Namun ketika sampai di hole 9 atau sekitar Jam 10.00 Wib, Letkol Reinhard tiba-tiba terjatuh saat berjalan.

“Tadi sempat ditolong dan dibawa ke RS Adam Malik untuk dilakukan penanganan medis,” ucapnya.

Selanjutnya sekitar Jam 10.10 Wib, almarhum ditangani di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah sakit milik Kemenkes tersebut, namun kondisinya semakin melemah. Hingga akhirnya sekitar Jam 10.30 Wib, Letkol Inf Reinhard Silitonga dinyatakan meninggal dunia.

“Saat ini jenazah masih di Ruang IGD RS Adam Malik Medan menunggu kedatangan istri almarhum,” tuturnya.

Sementara itu, Kassubag Humas RSUP Haji Adam Malik Rosario Dorothy Simanjuntak mengatakan, pasien datang ke RSUP Haji Adam Malik dalam kondisi henti nafas, henti jantung. Pasien sempat dilakukan resusitasi jantung paru 5 siklus, tapi tidak ada respons.

“Lalu sekitar Jam 10.20 Wib, pasien dinyatakan meninggal dunia oleh dokter anastesi dihadapan teman yang mengantarkan,” ucapnya mengakhirin keterangannya dihadapan wartawan.
Komentar Anda

Berita Terkini