60 Personelnya untuk Mengikuti Kejuaraan Lomba Menembak Piala Kasad Tahun 2018

/ Jumat, 20 Juli 2018 / 07.44
Medan,Topinformasi ~ Kodam I/BB kembali mengirim sebanyak 60 personelnya untuk mengikuti kejuaraan lomba menembak Piala Kasad Tahun 2018 di Cilodong, Jawa Barat.
Pelepasan kontingen Kodam I/BB ini dilakukan langsung Pangdam I/BB, Mayjen TNI Ibnu Triwidodo, SIP di Serambi Kehormatan Makodam I/BB, Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Kamis (19/7/2018) siang.
Dari 60 personel Kontingen Kodam I/BB di Kejuaran Lomba Menembak Piala Kasad 2018 ini, sebanyak 25 personel sebagai petembak, cadangan 6 personel, official 11 personel, dan pendukung 18 personel.
Pada lomba menembak Piala Kasad 2017, dari 18 kontingen yang ikut, kontingen Kodam I/BB berada di posisi 13 dengan nilai 183. Sedangkan juara pertama dari Kopassus mengoleksi nilai 318 dengan perolehan 7 tropi, 7 emas, 3 perak, dan 3 perunggu.
Juara kedua diraih Kodam V/Brawijaya yang mengoleksi nilai 297 dengan 3 tropi, 2 emas, 5 perak, dan 4 perunggu, serta juara ketiga dari Kodam Jaya yang mengoleksi nilai 218 dengan 2 tropi, 2 perak, dan 3 perunggu.
Pada lomba tahun 2018 ini, Kodam I/BB menargetkan masuk posisi 7 besar dengan asumsi peroleh 1 tropi dari perorangan dan plat baja SO, serta 1 perunggu perorangan dari menembak senapan. Berikut ini daftar Kontingen Kodam I/BB di Kejuaraan Lomba Menembak Piala Kasad 2018:
Pistol Pa Kotama
1. Wadan Rindam I/BB Kolonel Inf Rudy Jayakarta
2. Danyon Zipur I/DD Letkol Czi Rielman Yudha
3. Wadan Yonif Raider 100/PS Mayor Inf Dili Mutiawan
4. Pa Yonarhanud 13/PBY Kapten Arh Agus Purwanto
5. Pa Yonif 126/KC Lettu Inf Dewangkoro A, ST Han
Pistol Putra 
1. Pasi-2/Ops Yonif 125/Smb Lettu Inf Rhadi Yanuar Hadian
2. Pa Yonif Raider 100/PS Lettu Inf Wiridan A, SP, ST Han
3. Pa Yonkav 6/NK Lettu Kav Gilang Abriawan
Pistol Putri
1. Ba Kodim 0204/DS Serka (K) Rice Anggarisa
2. Ba Kodim 0204/DS Sertu (K) Rina Habibah Nasution
3. Ba Ajendam I/BB Sertu (K) Maria Oktavia T
Petembak Karaben
1. Ta Yonif Raider 100/PS Pratu Jamcia Akbar
2. Ta Yonif 122/TS Pratu Surya Adi Kusuma
3. Ta Yonif 122/TS Prada JF Sitanggang
Petembak SO 
1. Ta Yonif 125/Smb Kopda Ganda Fitrianto
2. Ta Yonkav 6/NK Praka Bahar
3. Ta Yonkav 6/NK Pratu Eko Supratmanto
4. Ta Yonif Raider 100/PS Pratu M Taufik
Petembak Runduk 
1. Ta Yonif Raider 100/PS Praka Parsaoran Samosir
2. Ta Yonif 132/BS Praka Adriyal Chandra
Petembak Senapan
1. Ba Yonif 131/BR Serka Jitro H Siahaan
2. Ta Yonkav 6/NK Praka Rudianto
3. Ta Yonif122/TS Pratu ST Sihombing
4. Ta Yonif 125/Smb Prada Dedi Hermawan
5. Ta Yonif 125/Smb Prada Hanafi Muslim.
Komentar Anda

Berita Terkini