Janji Hanya Janji Semata

/ Kamis, 05 April 2018 / 18.09
Kerusakan Jalan Tanjung Lenggang-Simpang Pulo Rambung, Kecamatan Bahorok, Kab. Langkat, hingga kini semakin parah dan belum juga diperbaiki, Kamis (5/4/2018).


Berdasarkan informasi yang dihimpun, jalan tersebut mengalami kerusakan meski baru diperbaiki pada tahun 2017 lalu. Hanya saja, pihak terkait di Dinas PU Langkat yang sudah dikonfirmasikan terkait hal ini belum juga mengambil tindakan. 


"Itu masih masa pemeliharaan. Nanti kami sampaikan dengan PPK agar diperbaiki," kata Kepala Bidang (Kabid) Binamarga Pekerjaan Umum (PU) Langkat, L Situmorang, belum lama ini. 


Seperti diketahui, jalan tersebut dibangun dengan judul pemeliharaan priodik sepanjang 3 kilo meter dan menelan anggaran Rp10,3 miliar. Pemeliharaan jalan itu sendiri dilakukan oleh PT Mitra Jaya Permai. 


Tak hanya itu, beram jalan juga belum ditimbun sebagaimana mestinya. Sehingga pengguna jalan kesulitan untuk menaikkan kendaraannya. 


Pantauan di lokasi, ruas jalan yang dirawat awalnya terlihat masih mulus tanpa ada lubang. Namun, setelah dilakukan pemeliharaan, aspal baru malah mengalami kerusakan dan memperburuk kondisi jalan. 


Kepala Bidang (Kabid) Binamarga Pekerjaan Umum (PU) Langkat, L Situmorang, ketika kembali dikonfirmasi mengaku akan kembali mengingatkan pihak rekanan. "Nanti kita ingatkan lagi ya," katanya dari ujung seluler.
Komentar Anda

Berita Terkini