Rilis Exit Meeting BPK

/ Kamis, 15 Februari 2018 / 17.50
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pakpak Bharat yang diwakili Sekretaris Daerah Sahat Banurea,S.Sos,M.Si mengucapkan terimakasih kepada Tim BPK RI yang telah memberikan bimbingan dalam pengelolaan keuangan pemerintah daerah pada acara Exit Meeting BPK, Selasa (13/2) di Bale Sada Arih, Komplek Perkantoran Panorama Indah Sindeka, Salak. Menurutnya ini menjadi komitmen bersama dalam memperbaiki agar pengelolaan keuangan Kabupaten Pakpak Bharat menjadi lebih baik.
"Pemkab Pakpak Bharat berusaha untuk melakukan perbaikan dan penyempurnaan dalam pengelolaan keuangan, dan semua rekomendasi akan segera ditindaklanjuti."ujarnya..

Exit Meeting yang diikuti pemimpin OPD selaku Pengguna Anggaran, para Pejabat Penatausahaan Keuangan OPD, para Pejabat Pembuat Komitmen, para Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan, para Bendahara Pengeluaran dan Bendahara Barang ini berlangsung sebagai tanda berakhirnya pemeriksaan oleh BPK yang telah berlangsung kurang lebih 35 hari sejak tanggal 18 Januari bulan lalu.
Sementara Tim BPK RI yang diwakili Ketua Tim Marius Rumapea menyampaikan beberapa kesimpulan terkait hasil pemeriksaan yang telah dilakukan untuk ditindak lanjuti dan menjadi bahan perbaikan dalam pengelolaan anggaran di kemudian hari. Dia juga menyampaikan penghargaan dan memberikan apresiasi atas kerjasama yang diberikan dalam hal pemberian data, dokumen-dokumen dan informasi baik. "Intinya kami sangat mengapresiasi atas sikap para OPD yang sangat proaktif dalam memberikan data yang diperlukan," ungkapnya.
Komentar Anda

Berita Terkini