Arak Arakan Kreta Kencana Membawa Arca Dewa Muruga

/ Sabtu, 03 Februari 2018 / 15.00
Binjai - Walikota Binjai, H M Idaham SH, MSi, bersama Kapolres, AKBP Donal P Simanjuntak,SIK,Dandim 0203 Langkat, Letkol Inf Deni Eka Gustiana melepaskan arak-arakan kereta kencana yang membawa arca Dewa Muruga keliling Kota Binjai sebagai tanda  puncak Maha Puja Thaipusam, di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kecamatan Binjai Kota, Kamis (01/2) malam.

Dalam sambutannya, Wali Kota Binjai HM Idaham SH, MSi mengucapkan kebanggaannya karena seluruh etnis, suku dan agama berbaur melihat perayaan Thaipusam.

"Inti dari perayaan Thaipusam adalah bagaimana kita bisa mengalahkan kejahatan,  agar jadi lebih baik." ungkapnya.

Mantan Kadis Pertamanan Kota Medan ini juga mengatakan bahwa dengan keheterogenan masyarakat Binjai kita dapat berkumpul menyaksikan perayaan Maha Puja Thaipusam.

"Mari kita jaga etika, tingginya kultur dan budaya yg ada d Binjai, karena inilah sumber kekuatan kita" ucapnya.

Selain itu,  dirinya juga berharap acara ini, semakin memupuk rasa persaudaraan dan persatuan umat Hindu Tamil khususnya dan segenap umat beragama di Kota Binjai pada umumnya.

"Semoga perayaan ini dapatmemberikan manfaat dan kedamaian sebagaimana inti dari perayaan ini, kita hormati agar saudara yg beragama hindu dapat mendapatkan ketenangan dan kekhususan dalam menjalankan ibadah nya." katanya Walikota.

Sementara itu, Ketua Panitia Perayaan Maha Puja Thaipusam dr M Nehru Pillay MKes  mengapresiasi kehadiran Wali Kota Binjai HM Idaham SH MSi, Kapolres AKBP Donal P Simanjuntak, SIK, Dandim 0203 Langkat,


Ia mengatakan, perayaan Thaipusam yang dihadiri warga Binjai, telah membuktikan bahwa hubungan antar etnis di Binjai terjalin sangat baik, hal ini dimanifestasikan dalam bentuk kehadiran antar lintas etnis.

Dijelaskannya, Thaipusam adalah peristiwa yang sangat penting bagi seluruh umat Hindu, oleh karena itu ritual ini memiliki akar pada kebudayaan Hindu Tamil yang dirayakan dan diaktualisasikan dalam kehidupan masyarakat Hindu Tamil dimana saja berada termasuk di Kota Binjai, Thaipusam merupakan perayaan tahunan untuk mengagungkan Dewa Muruga.

Melalui perayaan Thaipusam ini diharapkan persaudaraan kita sebagai sebuah bangsa harus semakin kuat dan kokoh, sehingga visi dan misi Kota Binjai yakni menuju Kota Binjai idaman yang dinamis, berdaya saing dan nyaman dalam kebersamaan serta membangun dan membina kerukunan umat beragama dapat terwujud,harap Nehru.

Pada perayaan Thaipusam tersebut juga turut dipersembahkan tarian daerah Melayu, Reog Ponorogo serta penampilan barongsai .

Hadir pada acara tersebut, Kapolres, AKBP Donal P Simanjutak, SIK, Dandim 0203 Langkat, Letkol Inf Deni, Eka Gustiana, Kakan Kemenag, Abdul Mana, Ketua FKUB, HM Nasir, Walikota LIRA,  Ir Edsy Aswari. , Ketua Yayasan Methodist, Peterus, SH. pimpinan OPD, tokoh masyarakat, tokoh etnis dan seluruh masyarakat yang hadir menyaksikan perayaan Thaipusam.(Ismail)

Foto: Walikota Binjai, H M Idaham SH, MSi, bersama Kapolres, AKBP Donal P Simanjuntak,SIK,Dandim 0203 Langkat, Letkol Inf Deni Eka Gustiana melepaskan arak-arakan kereta kencana yang membawa arca Dewa Muruga keliling Kota Binjai sebagai tanda  puncak Maha Puja Thaipusam,
Komentar Anda

Berita Terkini