Balon Berpantun Dalam Pencabutan Nomer

/ Rabu, 14 Februari 2018 / 20.45
LANGKAT-Setelah masing-masing mendapatkan nomer urut, kedua pasangan calon diberikan kesempatan untuk berbalas pantun. Memperoleh kesempatan pertama, Terbit Rencana langsung membacakan pantun miliknya.


"Anak melayu langkat berseri, bersatu tekad bersatu hati, tanah dan tuan pun bersatu hati, doakan kami memimpin langkat berseri," katanya.


Usai membacakan pantun, Terbit Rencana langsung mendapatkan aplus dari peserta. Tidak mau ketinggalan, Rudi Bangun, pun menggebrak panggung dengan pantun miliknya.


"Kalau ingin anak yang baik jangan lupa diajar mengaji, kalau mau Langkat yang baik jangan lupa pilih pasangan berbudi," ujarnya.


Ketua KPU Langkat, Agus Arifin mengatakan, pilkada Langkat tahun 2018 hanya diikuti dua pasang calon. Lima balon indepen lainnya tidak ditetapkan menjadi calon karena dianggap tidak memenuhi syarat.


Terbit Rencana Perangin-angin-Syah Afandin didukung Partai PKB, PAN, PBB, Hanura, Gerindra, PDIP, Golkar dan PPP. Sedangkan Rudi Hartono Bangun dan Budiono diusung PKS, Demokrat dan NasDem.




Foto Calon bupati dan wakil bupati Langkat, Terbit Rencana Perangin-angin dan Syah Afandin saat menghadiri pengundian nomer urut pasangan bupati dan wakil bupati Langkat, di Gedung Pegnasos, Stabat.
Komentar Anda

Berita Terkini