Pisah Sambut Kapolres Binjai Zainuddin Purba : Saya Minta Izin Tak Hadir, Pisah Sambut Kapolres Bikin Terharu

/ Selasa, 19 Desember 2017 / 22.05
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Binjai H Zainuddin Purba SH mengaku merasa terharu ketika melihat resepsi serah terima jabatan Kapolres Binjai, dari pejabat lama, AKBP Mohamad Rendra Salipu, kepada pejabat baru, AKBP Donald P Simanjuntak, Senin (18/12/17). 

"Saya sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Binjai merasa sangat terharu melihat sertijab yang berlangsung di Polres Binjai. Ada tetesan air mata sedih dan bangga terpancar dari raut wajah kepolisian di Binjai. Saya melihat pak Rendra Salipu orangnya selain bekerja dengan baik juga dapat mengayomi semua kalangan, maka wajar ada rasa kehilangan ketika beliau meningalkan jabatannya. Saya sendiri juga mengalami hal itu," kata Ketua DPRD Binjai usai menghadiri sertijab di Polres Binjai. Senin (18/12/17).

Dalam hal ini,  Zainuddin Purba juga mengucapkan selamat kepada AKBP Rendra Salipu bekerja di tempat yang baru dan terimakasih karena telah memberikan, menunjukan kinerjanya dengan baik. Selain itu, kepada AKBP Donald P Simanjuntak selamat bertugas di tempat yang baru Polres Binjai. 

"Pak Rendra kami dari dewan Binjai mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya selaman ini dan mohon maaf sebesarnya kepada pak donald simanjutak ketidakhadiran saya dalam acara pisah sambut di pendopo Binjai karena menghadiri Munaslub partai Golkar di Jakarta," beber Zainuddin Purba disela sela pemberian cendra mata satu lukisan foto berdua dari AKBP Rendra Salipu.

Prosesi pedang pora mengiringi resepsi Pisah-Sambut Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Binjai.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tradisi rutin pada setiap pergantian pimpinan, yang dilaksanakan pasca upacara serah-terima jabatan Kapolres Binjai di Aula Tribrata Markas Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Mapoldasu), Sabtu (16/12/17) lalu.

Acara diawali prosesi penyambutan kedatangan pejabat baru, AKBP Donald P Simanjuntak, dan sang istri, setibanya mereka di depan pintu masuk Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Binjai.

Pada kesempatan itu, turut hadir memberikan sambutan sang pejabat lama, AKBP Mohamad Rendra Salipu dan istri, Wakapolres Binjai, Kompol Jesmi Girsang, dan istri, serta segenap perwira, brigadir, anggota bhayangkari, dan aparatur sipil negara (ASN) di jajaran Polres Binjai.

Usai penyerahan karangan bunga yang dimeriahkan dengan tari selamat datang khas Melayu, selanjutnya AKBP Donald P Simanjuntak dan istri, diarak menuju Aula Catur Sakti Mapolres Binjai melewati pasukan pedang pora, guna berkenalan dan beramah-tamah dengan seluruh personel.

"Terima kasih, karena sudah disambut baik setibanya di Polres Binjai. Namun saya tetap berharap kerjasama rekan-rekan sekalian dalam menjalankan program kamibmas di Kota Binjai," ujar AKBP Donald P Simanjuntak.

"Terima kasih atas sinergitas dan dukungan rekan-rekan selama saya bertugas di Polres Binjai. Namun saya tetap berharap, kita senantiasa menjaga komunikasi dan silaturahmi," seru AKBP Mohamad Rendra Salipu.

Komentar Anda

Berita Terkini