Deliserdang - Muhammad Bobby Arif Nasution bersama istrinya Kahiyang Ayu Siregar menantu dan putri Presiden RI Joko Widodo terbang ke Jakarta melalui Bandara Kualanamu dengan menumpang pesawat Garuda Indonesia nomor penerbangan GA 185 pada Senin (4/12) sekira pukul 11.15Wib.
Informasi diperoleh, kepulangan ini serangkaian telah selesaianya pesta adat Mandailing (Ngunduh Mantu) di Medan pada Jumat (24/11/2017) sampai Minggu (26/11/2017). Dengan menumpang mobil Toyota Camry , Boby dan Kahiyang bersama 7 orang lainnya yang juga berangkat ke Jakarta tiba di Bandara Kualanamu.
Saat tiba di Bandara Kualanamu, putri dan menantu orang nomor satu di Indonesia ini mengundang perhatian bagi pengguna jasa Bandara Kualanamu. Apa lagi sesampainya di bandara, tidak langsung masuk keruang tunggu, melainkan menyempatkan diri berjalan-jalan diarea terminal lantai II sambil belanja pakaian disalah satu toko yang ada di area tersebut.
Penampilan Bobby pun terlihat lebih santai dengan mengenakan celana dan baju dipadu sepatu sport. Sementara Kahiyang Ayu Siregar mengenakan baju kotak-kotak lengan panjang merah campur putih, celana hitam,sepatu hak tinggi serta satu unit tas sandang," lebih ganteng dan cantik dilihat dari dekat daripada dilayar kaca," ujar salah seorang pengguna jasa bandara yang enggan disebut jati dirinya.
Saat hendak masuk keruang tunggu keberangnkatan, Boby dan Kahiyang Ayu pun melalui jalur umum bersama penumpang lainnya. Apa lagi saat memasuki pada ruang pemeriksaan Security Checkpoint (SCP), Bobby Nasution tak luput dari pemeriksaan petugas. Bahkan saat memasuki mesin pemeriksaan mesin X Ray, Boby juga membuka ikat pinggang, jam tangan serta tas miliknya, hal yang sama juga dilakukan Kahiyang Ayu Siregar.
Hal ini pun membuat para penumpang semakin kagum dengan sifat keduanya yang begitu rendah hati, santun dan ramah pada semua orang apa lagi mereka memilih dari jalur umum ketika memasuki ruang tunggu keberangkatan.Padahal jika mau,
mereka bisa meminta jalur khusus, tetapi mereka tidak mau dan memilih antrian bersama penumpang umum lainnya.(DS)
mereka bisa meminta jalur khusus, tetapi mereka tidak mau dan memilih antrian bersama penumpang umum lainnya.(DS)