Walikota Binjai H. M. Idaham, SH, M,SI meninjau langsung 32 unit rumah yang ludes terbakar di Jalan Ikan Tenggiri dan Jalan Soeratin, Lingkungan VIII, Kelurahan Timbang Langkat, Kamis (7/12/17) siang.
Dalam kuncungannya tersebut Walikota juga melakukan perbincangan kepada para korban dan mengajak para korban untuk bersama-sama membengun kembali rumah mereka yang ludes terbakar beberapa waktu lalu.
Walikota Binjai H M Idaham, SH, M,SI mengatakan rencanya besok peletakan batu pertama untuk kembali membangun 32 unit rumah yang ludes terbakar.
" Rencana besok habis jumat kita mulai membangun kembali rumah-rumah ini kita doakan semoga segera tebanggun. Ini bukan kita hanya membangun rumah tapi kita juga membangun rasa kebersamaan dan rasa kepedulian kita," ungkapnya.
Walikota juga mengatakan pembangunan 32 unit rumah yang terbakar beberapa waktu lalu tidak menggunakan dana pemerintah kota Binjai tetapi dibangun berkat ada bantuan masyarakat Kota Binjai.
" Bangun sama sekali tidak menggunakan dana Pemerintah Kota ini semuanya adalah sumbangan seluruh masyarakat Kota Binjai saya juga meminta para PNS tiap gajian 2 atau 3 bulan ke depan untuk memberikan bantuan untuk para korban yang rumahnya terbakar," ujarnya
Sambungnya " Dengan ini akan tumbuh ke aripan-aripan lokal yang dulu ada dan tumbuh di kota ini yang sekarang memudar kita bangkitkan kembali," unkapnya.
Walikota dua priode ini juga menuturkan untuk target pengerjaan 32 rumah ini di targetkan selama 2 bulan. " Target pengerjaan kita berharap paling lama 2 bulan kedepan ini rumahnya kita bangun dengan ukuran berpariasi ada ukuran 4x8 dan 4x7 meter," tegasnya.
Dirinya juga berharap rumah yang nantinya di banggun ini menjadi rumah layak huni dan tidak kumuh, terimakasih kepada warga kota Binjai yang sudah membantu untuk pembangunan rumah korban.
" Terimakasih pada masyarakat Kota Binjai yang telah memhantu dan peduli kepada sesama, Kita berharap rumah yang di bangun ini menjadi komplek dan menjadi perumahan layak huni dan tidak kumuh," harapnya.