Rumahnya Disatroni Perampok Richard Akhirnya Meninggal

/ Rabu, 15 November 2017 / 23.17
Deliserdang - Richard Vanesa Pakpahan (16) warga Jalan Tanjung Morawa - Medan Km 14, Desa Bangun Sari, Kecamatan Tanjung Morawa yang sebelumnya menjadi korban perampokan pada Selasa (14/11) sore akhirnya meninggal.
Informasi diperoleh pada Rabu (15/11), Richard yang merupakan siswa Kelas X, SMA RK Serdang Murni Lubuk Pakam menghembuskan nafas terakhir di RS Pringadi, Medan pada Selasa (14/11) malam.
Jenasah Richard tiba dirumah duka sekira pukul 10.00 Wib setelah menjalani otopsi disambut isak tangis keluarga dan warga yang memadati rumah duka. Pihak keluarga pun tidak menduga jika Richard meninggal dengan cara keji. Teman - teman sekolah Richard yang memadati rumah duka juga tidak bisa menahan kesedihan.
Linceria boru Sitorus (45) ibu Richard pun tidak henti menangis jenasah Richard yang terbusur kaku didalam peti mati," Richard sakit kali kau dibunuh, Richard cepat kali kau pergi. Lihat tante mu sudah datang," teriak Linceria boru Sitorus. Pihak keluarga pun berusaha menenangkan Linceria boru Sitorus.
Informasi lain diperoleh jika Richard merupakan siswa yang berprestasi. Bahkan Richard pernah mengikuti Olimpiade Sains yang diselenggarakan Universitas Sumatera Utara di Medan.(DS)

Komentar Anda

Berita Terkini