Antisipasi Lakalantas di Sekitar Sekolah, Disperkimhub Palas Bagikan Rambu Lalin

/ Selasa, 16 Januari 2018 / 16.09
Palas. 
Guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalulintas (lakalantas) di sekitar lingkungan sekolah yang berada di sisi jalan raya.

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Perhubungan (Disperkimhub) Kabupaten Padang Lawas (Palas) Ali Irfan Hasibuan, S. Pd, MM, menyerahkan bantuan lima unit rambu lalulintas jenis kerucut kepada kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) 0503 Desa Parsombaan Kecamatan Lubuk Barumun Aslamiyah Sikumbang, Selasa (16/1/2018).

"Kondisi sekolah SD yang berada di tepi jalan raya, tentu rawan akan terjadinya lakalantas. Apalagi murid-muridnya masih setingkat SD, yang pada saat pergi dan pulang sekolah sering berkelompok-kelompok berjalan bersama-sama di jalan raya," ucap Irfan. 

"Keadaan seperti ini tentulah rawan terjadi lakalantas. Makanya, kita menyerahkan bantuan rambu lalulintas jenis kerucut tersebut, untuk mengantisipasi terjadinya lakalantas terhadap siswa siswi SD ini," tambahnya. 

Apalagi, lanjutnya, kondisi dan keadaan badan jalan Provsu yang terbentang di daerah Kabupaten Palas ini diketahui, masih sempit dan banyak sekali titik badan jalan yang rusak parah dan berlubang, yang dapat memicu terjadinya lakalantas di jalan raya.

Selain kepada sekolah SD di Desa Parsombaan tersebut, disebutkan Irfan lagi, sebelumnya pihaknya telah meyerahkan bantuan yang sama, kepada 29 sekolah lainnya yang berlokasi dekat sekitar jalan raya yang tersebar di daerah Palas.

"Sampai saat ini, jumlahnya sudah sebanyak 150 kerucut, yang telah kita serahkan kepada 30 sekolah SD. Rambu kerucut ini nanti diletakkan pihak sekolah masing-masing, persis di jalan raya di sekitar pintu masuk dan keluar sekolah," terangnya.

Kepada para pengemudi kenderaan bermotor pengguna jalan raya di Palas, Irfan menghimbau, agar tetap berhati-hati dan mentaati rambu lalu lintas jenis kerucut yang telah dipasang di depan 30 sekolah tingkat SD tersebut.

Di kesempatan itu, Kepala SDN 0503 Desa Parsombaan, Kecamatan Lubuk Barumun, Aslamiyah Sikumbang menyatakan, pihak mengapresiasi langkah tepat Disperkimhub Palas untuk mengantisipasi lakalantas di sekitar sekolah dengan membagikan rambu lalulintas jenis kerucut tersebut. 

"Dengan dipasangnya rambu lalulintas jenis kerucut di sekitar lingkungan sekolah yang berada di tepi jalan raya, harapannya dapat menghindarkan terjadinya lakalantas pada anak-anak didik kami," katanya.

Keterangan gambar :
Kepala Disperkimhub Palas, Ali Irfan Hasibuan, S. Pd, MM, saat menyerahkan bantuan lima unit rambu lalulintas jenis kerucut kepada kepala SDN 0503 Desa Parsombaan Kecamatan Lubuk Barumun Aslamiyah Sikumbang.
Komentar Anda

Berita Terkini